Kamis, 02 Juli 2020

RELA DARI SURABAYA KE JAKARTA DEKI IKUT ACARA ISEF



Bela-belain dari Surabaya ke Jakarta demi ikutan acara ISEF? Yapss beneran terjadi 🤣 semenjak mengenal ekonomi syariah aku ga pernah mau ketinggalan acara tahunan dari Bank Indonesia satu ini.

Emang apa aja sih acaranya, sepertinya seru banget? Banyak banget acaranya, mulai dari talkshow Edukasi tentang ekonomi syariah, perkembangan ekonomi syariah, upaya pemerintah dalam mendorong ekonomi syariah, industri keuangan syariah, hingga bisnis UMKM yang pasti produknya sudah terverifikasi halal oleh MUI.

Nah foto yang saya tampilkan diatas itu agenda saat ada perlombaan meracik kopi, jadi banyak brand kopi lokal yang ikut berpartisipasi. Meskipun bukan pecinta kopi, tapi setidaknya jadi lebih mengenal karakteristik taste pada macem-macem kopi.

Rabu, 01 Juli 2020

PENGALAMAN INVESTASI DI TERNAKNESIA



Ternaknesia? Apasih itu?
Bagi kalian yang belum tau, ternaknesia merupakan platform peer to peer landing/ start up yang bergerak dalam penghimpunan modal dan penyaluran midal dari investor kepada para peternak, dalam hal ini menimbulkan simbiosis mutualisme, investor dapat untung sedangkan peternak bisa dengan mudah mendapatkan pembiayaan untuk modal.

Lalu berapa peternak yang mengelola proyek ini? Ada banyak karena ternaknesia sudah bekerjasama dengan banyak peternak di berbagai wilayah, di jawa timur bahkan di luar pulau jawa

Terus apakah kita bisa invest sewaktu-waktu dan bagaimana sistem bagi hasilnya? Untuk investasi kitaa, akan dibuka pada jangka waktu tertentu, jadi siapkan tabungan anda mulai dari sekarang, jadi kalau ada proyek bisa langsung gercep beli, karena slot nya gampang banget sold out

Bagaimana cara belinya? Kalian langsung kunjungi aja platformnya ternaknesia via website atau aplikasi di android, lengkapi data diri anda, bila sewaktu waktu ada proyek baru akan ada pemberitahun via email dan whatsapp

Terus bagaimana sih bagi hasilnya? Di dapatkan di awal atau akhir?
Nah untuk proyek yang jangka waktunya pendek 3-6 bulan, imbal hasil akan didapatkan di akhir periode investasi, misal kita beli satu lembar shaam seharga 500k, kalau imbal hasilnya 10% kita dapet 550k diakhir periode investasi. Nah, sedangkan untuk periode jangka panjang misal 1-2 tahun, menurut pengalaman saya, imbal hasil akan diberikan tiap triwulan/3 bulan sekali. Jujur aku suka banget karena setelah 3 kali ikut proyeknya belum ada yg minus, selalu untung 😍

Lalu bagaimana cara belinya? 
Nah apabila proyek tersedia kita dapat langsung transaksi, kalau sudah memilih besaran lembar sahamnya nanti akan diarahkan untuk membayar dan transfer hanya atas nama rekening ternaknesia yaa ^^ kemudian akan ada pengecekan dari pihak ternaknesia, kalau sudah kalian bakal dapet sertifikat kepemilikan seperti gambar diatas. 

Gampang sekali bukan? Ini ceritakuu, kalau kalian masih kepo bisa langsung kunjungi social media/ websitenya yaa ^^ atau kalau mau tanya-tanya ke aku juga bisa banget

PENGALAMAN ASYIK IKUT EVENT SURABAYA X BEAUTY FEMALE DAILY



Siapa sih yang gak tau female daily? Yapss dia merupakan platform yang kecantikan, aplikasinya membantu banget buat kalian yang cari rekomendasi skinacre yang cocok dengan skintype kalian, karena pda review nya dilengkapi dengan skintype user, jadi kemungkinan kalian salah untuk membeli jenis produk semakin kecil 😍 di aplikasinyaa kalian bisa juga bisa berteman dengan sesama skincare expert, liat review produk yg hendak kalian beli, dan yang paling menyenangkan terkadang ada try and review, jadi semacam giveaway dan nanti kita cukup review product tersebut di aplikasi female daily, menyenangkan bukan? 

Nah kebetulan foto ku itu, saat aku kalap di acara surabaya x beauty, disana banyak banget brand yang berpartisipasi, dan paling senangnya banyak banget diskon maupun games yang bisa kita ikuti, dan kemungkinan dapet gift dari brand tersebut 😍

Banyak banget promo dari produk drugstore hingga produk high end, pada saat itu untuk tiket 3 day pass cuma di bandrol 80k dan kalian dapet souvenir berupa sabun dari betadine, kebetulan aku dapet yg varian pome, betadine sabun kewanitaan, sample parfum carl and claire, seingatku itu sih tapi kayaknya ada lagii

Yang paling asyik lagi, dengan pembelanjaan minimum 300k kalian, bakal dapet gift pada waktu itu bisa milih antara sabun kewanitaan dan lipcream dari brunbrun, barangnya bukan product reject atau hampir expired yaa, produknya expirednya masih lama banget

Tapi sayangnya tahun ini kayaknya ga diadain karena masih era pandemi gini, semoga cepat sembuh bumiku, biar semuanya kembali normal 😍

RELA DARI SURABAYA KE JAKARTA DEKI IKUT ACARA ISEF

Bela-belain dari Surabaya ke Jakarta demi ikutan acara ISEF? Yapss beneran terjadi 🤣 semenjak mengenal ekonomi syariah aku ga pernah mau ke...